Terbaru

6/recent/ticker-posts

Jenis-jenis Website: Perbedaan dan Contohnya


Website atau situs web adalah suatu alamat di internet yang menyimpan data-data berupa dokumen, gambar, video, atau sekedar tulisan-tulisan. Website dapat dikelompokkan menjadi beberapa jenis sesuai dengan format tampilan dan fungsinya. Berikut beberapa jenis website beserta perbedaan dan contohnya:

1) Blog

Blog adalah website yang berisikan tulisan-tulisan dari satu atau beberapa penulis. Pada mulanya, blog merupakan "buku diari" tapi ditulis di dunia maya dan bisa dibaca banyak orang. Seiring perkembangan dunia internet, blog menjadi lebih bervariasi dan berkembang dari sekedar catatan harian menjadi artikel-artikel yang memberikan informasi.

Fokus utama dari Blog adalah konten manajemen, yaitu mengelola konten-konten sehingga menjadi menarik dan dikunjungi banyak orang. Platform Blog dikenal juga dengan CMS (content management system) yang menyediakan semua fitur untuk para penulis blog.

Contoh layanan yang memberikan layanan pembuatan blog seperti: WordPress dan Blogger,
Sedangkan contoh blog yaitu:
1. alaguru.com
2. english5menit.com

2) Social Networking

Sosial networking, atau lebih kita kenal dengan nama media sosial, adalah situs yang menyediakan layanan untuk penggunanya agar bisa saling berinteraksi satu sama lain.Tujuan utama dari website jenis ini adalah agar para pengunjung bisa membangun relasi, bertukar pikiran, hingga berbagi informasi melalui dunia maya.

Fitur-fitur yang ada pada website social networking seperti chatting, berbagi foto dan video, mengirim file, hingga melakukan panggilan suara dan video call.

Beberapa contoh situs jejaring sosial yang cukup populer yaitu:

  • Facebook
  • Instagram
  • Myspace
  • Friendster
  • Bebo
  • Plurk

3) E-Commerce / Toko Online

Situs e-commerce adalah situs yang menyediakan fitur jual beli atau perdagangan. Di Indonesia, situs jenis ini lebih kita kenal dengan nama toko online. Pemilik situs e-commerce bisa menjual produknya melalui internet atau hanya menjadi pihak ketiga antara pembeli dan penjual. Selain produk, ada juga e-commerce yang menjual berbagai macam jasa.

Berikut ini beberapa contoh situs e-commerce yang cukup populer:

  • Tokopedia
  • Lazada
  • Shopee
  • Amazon
  • Alibaba

4) Search Engine

Search Engine adalah situs yang menyediakan layanan pencarian web. Secara otomatis, search engine akan menyimpan data-data dan alamat situs yang ada di internet. Search engine akan mencari informasi di internet sesuai dengan kata kunci yang kita berikan. Informasi yang ditampilkan tidak hanya berupa artikel saja, tetapi ada juga yang berupa gambar, video, dokumen, dan berbagai macam file-file multimedia.

Situs-situs akan berusaha untuk berada dalam posisi yang bagus dalam pencarian search engine, seperti berada pada halaman satu pada pencarian. Dengan begitu, semakin besar peluang situs tersebut akan dikunjungi. Itulah sebabnya banyak orang mempelajari tentang SEO / Search Engine Optimization.

Berikut ini beberapa contoh search engine:

  • Google
  • Yahoo
  • Bing
  • Ask
  • DuckDuckGo
  • Yandex

5) News Site / Situs berita

News site adalah situs yang fokus memberikan berita untuk dipublikasikan ke dunia maya. Website ini biasanya dikelola oleh kantor berita yang akan menerbitkan berita-berita secara berkala dan teratur. Informasi yang ada di situs berita bisa berupa apa saja, bahkan bisa pula berupa iklan, sama halnya seperti berita-berita harian yang kita baca di koran atau majalah.

Berikut ini beberapa situs berita online yang ada di Indonesia:

  • tribunnews.com
  • antaranews.com
  • vivanews.com
  • kompas.com
  • detik.com

6) Multimedia Streaming

Audio streaming dan video streaming sudah sangat populer saat ini. Kita tidak perlu lagi mendownload lagu ataupun film, cukup menontonnya secara streaming.

Pada situs jenis ini, kita dapat mendengarkan atau menonton secara langsung, bisa gratis ataupun berbayar. Untuk mengelola situs multimedia streaming, pengelola akan membutuhkan server yang cukup besar dan koneksi internet yang sangat lancar karena file-file yang akan diakses pasti berukuran cukup besar.

Contoh website jenis ini seperti:

  • YouTube.com
  • Metacafe.com
  • useetv.com

7) Gallery

Gallery site adalah situs yang menyediakan berbagai macam jenis gambar dan foto. Biasanya, pada situs jenis ini, kita akan membuat akun dan kemudian mengupload berbagai macam foto dan gambar ke situs tersebut. Selain mengupload, kita juga bisa mendownload foto dan gambar milik orang lain. Beberapa situs akan membagikan foto-foto secara gratis, tapi kebanyakan gallery site mengharuskan kita untuk membayar ketika akan mendownload foto. Kemudian, situs tersebut akan membagi keuntungan dengan si pemilik gambar atau foto.

Beberapa contoh gallery site yaitu:

  • unsplash.com
  • stocksnap.io
  • istockphoto.com

8) Social Bookmarking

Situs bookmarking adalah situs yang membuat penggunanya bisa mengirimkan, menemukan, memberi rating, memberi vote, dan menyebarluaskan suatu artikel atau konten dari internet. Situs semacam ini banyak digunakan oleh para penulis artikel internet pada situs berita ataupun blog pribadi untuk menyebarluaskan tulisan mereka agar dibaca banyak orang. Selain itu, situs bookmarking dapat membantu meningkatkan peringkat pencarian pada search engine.

Beberapa contoh social bookmarking yaitu:

  • twitter.com
  • stumbleupon.com
  • digg.com

9) Forum

Situs Forum tidak jauh berbeda dengan situs social networking. Bedanya, situs forum lebih berfokus pada diskusi di internet, dan tidak ada friendship and relationship building. Diskusi-diskusi yang ada pada situs ini bisa beragam, tergantung topik apa yang dibuat oleh penulis thread. Ada pula situs forum yang hanya berfokus pada satu tema, misalnya forum gaming mobile legend, atau forum pencinta anime. Tujuan utamanya adalah untuk berdiskusi dan saling bertukar ide pikiran.

Beberapa contoh situs forum diskusi online yaitu:

  • Kaskus
  • Reddit

10) E-Learning

Situs E-Learning merupakan situs yang memberikan fasilitas belajar online. Biasanya akan ada halaman-halaman yang berisikan materi-materi berbentuk tulisan, gambar, audio dan video. Ada pula forum tanya jawab dan video conference untuk mendukung proses belajar mengajar. Fokus utama dari situs ini adalah untuk pembelajaran online.

Situs-situs e-learning biasanya dibuat oleh sekolah dan kampus, tetapi banyak juga situs e-learning yang bukan milik institusi pendidikan. Bahkan, saat ini sudah ada situs e-learning berupa bimbel online.

Berikut ini beberapa contoh situs belajar online:

  • findtutorials.com
  • ehow.com
  • ruangguru.com
  • skillacademy.com

11) Article directory

Article directory adalah website yang menampung artikel-artikel dari banyak penulis. Pada website jenis ini, membernya akan menulis artikel untuk dipublikasikan. Website jenis ini awalnya dikelola oleh institusi non-profit. Tetapi, seiring perkembangan, kita harus membayar untuk membaca dan mendownload artikelnya. Bahkan ada juga situs yang meminta bayaran ketika kita ingin artikel kita diterbitkan.

Contoh website ini seperti:

  • articlebase.com
  • articledirectory.com
  • ijstr.org

12) Minisite 

Minisite adalah website yang hanya memiliki beberapa halaman saja. Biasanya Minisite hanya terdiri dari halaman index, about, dan contact. Website ini biasanya digunakan untuk menjual jasa atau produk-produk tertentu yang biasanya berbentuk digital.

Kebanyakan minisite hanya memiliki satu halaman saja. Halaman tersebut akan menceritakan dengan panjang lebar dan mendetail tentang produk yang ditawarkan. Beberapa bahkan menghabiskan waktu hingga lebih dari 10 menit untuk dibaca.



Itulah jenis-jenis website yang ada di Internet. Mungkin ada beberapa jenis lagi yang tidak tersebutkan diatas, tergantung dari sudut pandang mana kita melihatnya. Yang jelas, setiap website memiliki ciri-ciri dan fungsi yang berbeda-beda sesuai dengan tujuan pengelolanya.

Sekian dulu artikel kali ini. Baca juga artikel lainnya di alaguru.com





Baca juga:
Cara Monetisasi blog WordPress
Daftar AdSense kurang dari satu bulan
3 Kunci Sukses memulai bisnis bagi pemula
Cara mendapatkan uang dari blog


Post a Comment

0 Comments